Saturday, June 20, 2015

Mengajar paud Bougenville - Pertemuan Ke 4.


Community Program




Nama/No. absen : Samuel Christian Atmaja/15
NIM : 1801378480
Hari, tanggal : Jum'at, 17 April 2015
Waktu : 9.30 - 11.30
Lokasi : Paud Bougenville, Kemanggisan.


Kegiatan yang dilakukan :

          Hari ini merupakan hari terakhir kami untuk mengajarkan anak - anak Paud Bougenville, seperti pertemuan minggu lalu, kami memulai pengajaran pada jam 9:30. Pengajaran diawali dengan anak - anak berdoa dan juga praktek ibadah sholat bersama - sama. Pada saat kegiatan tersebut, ada yang melakukannya dengan serius namun masih ada yang bercanda - canda dengan teman disampingnya yang membuat sang guru pun harus menasehati mereka.

          Setelah selesai melakukan ibadah sholat, kami pun melakukan pengajaran. Pertemuan kali ini, kami melakukan kegiatan menggunting dan menempel gambar Bhinneka Tunggal Ika. Kami pun menuntun anak - anak untuk menggunting dan menempelkan gambar dengan baik dan benar. Mereka pun sangat antusias dengan kegiatan tersebut dan juga mengajak kami membantu mereka dalam menyelesaikan kegiatan tersebut bersama - sama.

          Setelah selesai menggunting dan menempelkan gambar - gambar tersebut, kami pun melakukan kegiatan lain yaitu membacakan cerita kepada anak - anak. Kami pun menyumbangkan dua buku cerita untuk dapat digunakan dikemudian hari untuk paud Bougenville. Kegiatan tersebut berlangsung dengan baik dan tidak terasa sudah saatnya untuk berpisah dengan anak - anak dan guru - guru dari paud Bougenville. Dikarenakan pertemuan ini adalah pertemuan terakhir untuk kami, kami pun mengabadikan foto bersama -sama guru dan anak - anak paud Bougenville untuk menutup pengajaran kali ini.

Foto bersama di pertemuan terakhir.


Pengalaman / Pembelajaran :

          Banyak sekali pengalaman yang saya dapatkan dari Community Program - Teach For Indonesia ini. Dari pengalaman mengajarkan anak - anak dan juga bersosialisasi dengan guru - guru yang ada di paud Bougenville. Saya pun sangat senang karena mendapatkan pengalaman yang berharga dan juga dapat berguna untuk orang lain. Karena dari Community Program ini saya mendapatkan nilai kekeluargaan yang baik karena dengan adanya keluarga baru di paud Bougenville, Kemanggisan.

Nilai Pancasila :

          Nilai pancasila dari kegiatan ini yaitu dari sila pertama yaitu keTuhanan Yang Maha Esa, melalui pelajaran agama yang mereka dapatkan dari , yang mengajarkan mereka untuk jadi orang-orang yang baik.

No comments:

Post a Comment